Rabu, 14 Januari 2009

Tahun 2009 tidak hanya Tahun Politik tapi juga Tahun "Nikahan"


Seperti yang diberitakan di beberapa media bahwa tahun ini 2009 Indonesia akan punya gawe besar yaitu PEMILU 2009. Tahun 2009 ini banyak ditunggu oleh para politikus untuk melanjutkan karier mereka di bidang politik.
Tapi tahun 2009 tidak hanaya tahun politik, sebagian masyarakat Indonesia khususnya masyarakar Semarang Jawa-Tengah juga akan "punya gawe", kerana akan menikahkan putra-putrinya. Meskipun suhu politik tahun ini meningkat, suhu "kawinan" pun juga meningkat. Pengalaman tahun 2004 mungkin tidak terjadi pada tahun 2009. Dimana pada tahun 2004 banyak sekali yang menunda acara pernikahan karena pada tahun itu juga suhu politik memanas. Dan semoga peristiwa itu tidak terjadi lagi di tahun ini.
Apalagi gonjang-ganjing krisis global yang ikut melanda Indonesia, yang mengakibatkan "kelesuan" disegala bidang ekonomi termasuk daya beli masyarakat. Barang kebutuhan baik primer maupun sekunder naik.
Tapi itu mungkin tidak banyak pengaruhnya bagi pengusaha-pengusaha yang bergerak dibidang jasa pernikahan. Meskipun ada pengaruhnya tidak signifikan. Hal itu bisa dilihat dari banyaknya responden yang hadir di acara pameran Semarang Wedding Expo bulan ini. Banyak sekali pengunjung yang hadir untuk menyiapkan diri melangsungkan acara pernikahan ditahun ini dengan berbagai macam konsep acara. Ada yang cukup sederhana saja sampai yang bermewah-mewahan. Padahal untuk meyiapkan acara pernikahan memerlukan biaya yang tidak sedikit. Karena memang segala kebutuhan harganya ikut naik. Satu contoh bunga untuk dekorasi naik rata-rata 30%, padahal anggaran bunga untuk setiap even 30%. Belum gaji karyawan yang ikut minta naik karena UMR juga naik.
Padahal BBM sudah turun, tapi harga-harga lain sudah terlanjur naik sulit untuk turun lagi. Dan terpaksa harga dekorasi juga kita naikkan sesuai standar kami.
Semoga kondisi ini tidak berlangsung lama sehingga banyak masyarakat yang bisa menyelenggarakan acara pesta pernikahan tambah banyak yang berimbas ke segala lini usaha jasa dibidang pernikahan.

Minggu, 11 Januari 2009

Konsep Acara Pernikahan dan Dekorasi Tradisional Trend 2009


Memasuki awal tahun 2009 peminat masyarakat untuk mengadakan acara pesta pernikahan sangat antusias sekali. Hal ini dapat dilihat dari pengunjung yang menghadiri acara pameran Wedding Expo di JavaMall Semarang tgl 7 - 11 januari 2009.
Salah satu stand yang ikut tampil adalah Diah Kharisma dekorasi dan Omah Q Event & Wedding Organizer. Dimana pengunjung yang datang di stan kami mencapai tidak kurang dari 500 orang. Dengan membukukan transaksi total sebesar 100 jt-an.
Dengan banyaknya peminat, kami dituntut untuk berkreasi menghasilkan karya dekorasi yang lain dari pada yang lain. Banyak sekali permintaan konsep dekor yang harus memacu kita untuk berinovatif. Mulai dari tradasional etnik, tradisional modifikasi, tradisonal kontemporer, dan tradisional tematik. Dimana dekorasi tersebut menggunakan fresh flower baik bunga lokal maupun import.
Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam memilih dekorasi :
1. Konsep dasar dekorasi
2. Warna dasar dekorasi
3. Tempat acara
4. Jenis bunga yang dipakai
5. Pengalaman vendor dekorasi / dekorator
6. Budget yang disediakan
Dengan berkembangnya model seni dekorasi dan seni bangunan dapat diaplikasikan di dekorasi pernikahan. Permainan kombinasi warna-warna yang cerah "ngejreng" dan warna gradasi juga menjadi trend tahun ini, misal warna merah dan gold, merah dan pink, coklat tua dan coklat muda.
Dengan berkembangnya konsep dekorasi tentunya harus dipertimbangkan dengan anggaran yang ada. Besar dan kecilnya anggaran tergantung konsep dekorasi yang dibuat, untuk itu jangan sampai terjadi pengeluaran anggaran yang banyak tapi tidak sesuai dengan hasil dekor yang ada.
Dengan pertimbangan hal-hal yang tersebut diatas Diah Kharisma dekorasi sangat membantu para konsumen dalam hal menentukan dekorasi yang akan dibuat. Kami juga akan mengarahkan apabila anggaran yang disediakan terbatas.
Konesp dekorasi lebih baik disesuaikan dengan konsep acara. Meskipun konsep acara pernikahan yang diadakan tidak meninggalkan adat dan budaya, tidak ada salah nya juga disuguhkan berbagai macam acara yang bersifat entertaint, misal live musik dan pertunjukan lain. Dengan adanya tambahan acara tersebut dapat memberikan kesan bahwa setiap "kondangan" acara tidak monoton dan membosankan.
Untuk itu sangat dibutuhkan jasa even dan wedding organizer yang dapat membantu mensukseskan acara tersebut.

Kamis, 08 Januari 2009

Hasil Karya yang Berkharisma


Dengan dedikasi dan semangat yang tinggi untuk memuaskan anda dalam acara pesta.
Selalu berinovasi dan berkreasi untuk menghasilkan seni dekorasi yang beda dengan yang lain. Menciptakan hasil karya yang berKharisma.
Dengan sentuhan tangan-tangan terampil dan ahli di bidangnya, serta berpengalaman menjadikan kami salah satu dekorator terbaik di Semarang.
Menjadikan klien sama seperti keluarga sendiri menjadikan pelayanan kami tidak mengecewakan.
Komunikasi dan keterbukaan menjadikan kami dipercaya banyak orang.
Percayakan dekorasi acara pesta anda kepada kami Diah Kharisma decoration.
Desain-Anggaran anda dapat menentukan sendiri


Contact Person : Nanang Khusnaini 024-70180100 / 08156512115
Email : diahkharisma@yahoo.co.id

Rabu, 07 Januari 2009

Semarang Wedding EXPO 2009


Diah Kharisma dibawah pimpinan Nanang Khusnaini,STP menyambut baik diadakannya kembali wedding expo di kota Semarang. Pameran ini menjadi ajang promosi yang sangat strategis bagi para pengusaha yang bergerak dibidang jasa pernikahan.Melihat fenomena yang terjadi akhir-akhir ini, banyaknya masyarakat yang ingin mengadakan acara pernikahan dengan segala cara dan konsep acara. Untuk itu dibutuhkan kreatifitas para pengusaha jasa pernikahan untuk mengembangkan konsep acara.
selain untuk ajang promosi pameran ini dijadikan ajang kumpul-kumpul sesama vendor untuk saling tukar pengalaman dan mengakrabkan diri.
Semarang Wedding Expo kali ini menghadirkan konsep acara tradisional wedding.
Diah Kharisma decoration menawarkan konsep dekorasi dan acara tradisional jawa.
Kami tunggu kunjungan anda di stan kami DIAH KHARISMA Decoration.

Dekorasi Tradisional


Diah Kharisma Wedding decoration